Kamis, 10 Januari 2013

bonus excel

 laporan tahunan excel
 http://www.ziddu.com/download/21314371/novizaezmi.xls.html
Langkah-langkah membuat file :
  1. Buka file excel
  2. Untuk menulis judul, ketik judul di satu cell lalu klik Format Cells atau CTRL 1 pilih alignment --> ubah text alignment menjadi center --> klik wrap text --> OK
  3. Untuk menggabungkan 2 row sama dengan diatas lalu klik merge cells --> OK
  4. Untuk membuat tabel CTRL 1 pilih borders lalu pilih bentuk tabel --> OK
  5. Buat judul dengan rumus =judul&" Puskesmas " &pusk&" "&kota&" Bulan "&APR& " Tahun "&tahun -->enter
  6. Tambahkan komentar pada judul dengan cara klik kanan pada judul lalu insert comment-->OK
  7. Membuat nomor urut yaitu ketik 2 nomor berurut ke bawah --> blok --> tarik tanda tambah di pojok kanan bawah area yang diblok
  8. Hitung K/S dengan cara mengklik di area tabel K dan S rumus =D7/C7% -->enter
  9. Hitung D/S, N/D, N/S dengan cara yang sama dengan di atas
  10. Untuk membuat kategori bina D/S, dicari dengan rumus =IF(H7<TDSFEB,"BINA","-")-->enter
  11. Untuk kategori bina N/D dicari dengan rumus =IF(I7<TNDJAN,"BINA","-")-->enter
  12. Untuk mengetahui hasil dibawahnya, tarik tanda tambah di pojok kanan bawah area cells
  13. Mengisi catatan dengan rumus ="Catatan : Pada bulan "&APR&" ini jumlah Posyandu yang perlu dibina D/S adalah "&COUNTIF(K7:K16,"BINA")&" Posyandu dan N/D "&COUNTIF(L7:L16,"BINA")&" Posyandu"""-->enter
  14. Pada temapat dan tanggal, gunakan rumus =""&Tempat&", 5 "&APR&" "&tahun&"" Ingat : sebelumnya telah dibuat tabel berisi bulan, nama dokter, NIP, TPG, dan NIP
  15. Masukkan nama pimpinan Puskesmas, pelapor, dan NIP dengan rumus yang dibuat sesuai pada tabel yang dibuat pada poin 14 contoh =PNAPRL
  16. Untuk membuat grafik klik insert-->chart-->select data dari nama Posyandu-->OK
  17. Untuk mengunci sheet --> Home-->Format-->Protect Sheet-->masukkan password-->OK
  18. Percantik lembaran excel dengan menambahkan Fill color sesuai warna yang diinginkan
  19. Tabulasikan data pada kolom D, N, dengan rumus =AVERAGE(JAN!E7,FEB!E7,MAR!E7) enter lalu tarik tanda tambah pada pojok kanan bawah ke bagian samping lalu ke bagian bawah
  20. Save data .

Senin, 07 Januari 2013

Budaya Kehamilan dan Persalinan

Hasil Survei Cepat Papua tahun 2001 menunjukkan angka kematian ibu Kabupaten Mimika sebesar 1.100
per 100.000 kelahiran hidup. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang penanganan persalinan
yang bukan ditolong oleh petugas kesehatan. Studi potong silang dilakukan pada 204 ibu pasca persalinan
(antara seminggu sampai 1 tahun), di antaranya lima orang ibu yang persalinannya tidak dengan petugas kesehatan
dilakukan indepth studi. Tiga lokasi penelitian yaitu di Kota Timika dan dua desa yang berada sekitar Kota
Timika. Pengumpulan data dilakukan secara kuantitatif dengan wawancara terstruktur, dan kualitatif dengan
wawancara mendalam dan observasi di rumah responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hampir separuh
ibu melahirkan tidak ditolong petugas kesehatan. Bagi ibu yang melahirkan di rumah, persalinan dilakukan di
kamar mandi, kamar tidur, dan bawah rumah. Persalinan dilakukan sendiri tanpa pertolongan, dengan bantuan
keluarga perempuan atau dukun, dilakukan dengan cara-cara yang membahayakan kesehatan ibu dan bayi.
Perilaku ibu masih kuat didasari oleh beberapa tema budaya yang merugikan kesehatan ibu antara lain:
menganggap urusan persalinan adalah sepenuhnya urusan kaum perempuan, peristiwa persalinan adalah sesuatu
yang menjijikkan dan membawa penyakit berbahaya bagi laki-laki dan anak-anak, dan ibu yang meninggal
waktu persalinan karena kutukan tuan tanah (teheta).
Berdasarkan Survei Demografi Kesehatan
Indonesia (SDKI) tahun 1999 angka kematian ibu
(AKI) besarnya 373 per 100.000 kelahiran hidup
(KH),(1) dan menurut Survei Kesehatan Nasional
(Surkesnas) tahun 2003 sebesar 461 per 100.000
KH.(2) Dibandingkan dengan negara-negara Asia lainnya AKI Indonesia masih sangat tinggi, AKI Malaysia 20 per 100.000 KH, Srilangka 42 per
100.000 KH pada tahun 1996.(3) Di Papua, menurut hasil Survei Cepat Papua tahun 2001, AKI di Propinsi Papua besarnya 750 sampai 1300 per
100.000 kelahiran hidup, khusus Kabupaten Mimika besarnya 1.100 per 100.000 KH.(4) Untuk menekan tingginya AKI, pemerintah Indonesia melakukan berbagai upaya antara lain mendidik tenaga bidan sebanyak 54.956 yaitu lulusan Sekolah Perawat Kesehatan (SPK) ditambah satu tahun pendidikan bidan untuk ditempatkan di setiap desa.(5) Dengan demikian
jumlah tenaga bidan di Indonesia mencapai 65.000 orang merupakan jumlah tenaga bidan yang paling banyak di dunia dalam satu negara. Kabupaten Mimika adalah lokasi kontrak kerja perusahaan tambang emas dan tembaga terbesar yang mulai beroperasi di dataran tinggi puncak Eastberg dan Grassberg pegunungan bersalju sejak tahun 1967. Kehadiran PT Freeport Indonesia (PT FI) di Kabupaten Mimika mempunyai misi mensejahterakan penduduk asli dengan berbagai program kesehatan masyarakat yang gratis,
memberi lapangan kerja, dan sebagainya. Pada mulanya program kesehatan masyarakat PT FI terfokus pada penyakit malaria dengan Malaria
Control, namun kemudian berubah menjadi Public Health & Malaria Control.(6,7) Dibangunnya rumah sakit dan klinik gratis untuk penduduk asli kadangkadang membuat iri penduduk pendatang. Upaya-upaya pemerintah dan Public Health & Malaria Control Department PT FI belum berhasil menekan AKI penduduk asli, ini terlihat dari hanya 26% ibu-ibu melakukan persalinan dengan petugas kesehatan.(4) Berbagai fenomena muncul dengan adanya pertambangan PT FI tersebut yaitu pertama memandang para pendatang yang membangun tersebut sebagai pembawa
kemajuan, pembaharu serta produsen, kedua pendatang tersebut sebagai penghancur, perusak dan perampas.(8) Sumber lain mengatakan bahwa Suku Amungme mempercayai penggalian batu tambang merupakan proses pembunuhan ibu kandung atau penghancuran tubuh mama, oleh karena itu banyak ibu-ibu yang mengalami kesulitan dalam persalinan sehingga bayi-bayi yang dilahirkan cacat dan mati. Mereka juga meyakini bahwa pertambangan itu membuat generasi muda terancam menderita
berbagai macam penyakit pencernaan dan pernapasan.(9) Suku Amungme adalah penduduk asli suku gunung atau pedalaman yang terbanyak di
Kabupaten Mimika, sedangkan Suku Kamoro adalah penduduk asli suku pantai yang terbanyak di Kabupaten Mimika. Meskipun sudah pindah atau
dipindahkan ke pemukiman baru di Timika dan desa-desa baru sekitar Timika, kedua suku ini masih sulit bersatu dalam satu area dikarenakan perbedaan sejarah dan prinsip. Penelitian ini dilakukan terhadap kedua suku tersebut pada desa-desa yang berbeda.(10)
juga bisa dilihat di http://ezminoviza.wordpress.com
referensi
http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&ved=0CCwQFjAA&url=http%3A%2F%2Fwww.univmed.org%2Fwp-content%2Fuploads%2F2011%2F02%2FQomariah.pdf&ei=4pHvUM62Esy6lQW-3YHQBw&usg=AFQjCNF-AHS5NXT0HDB6_K4ucIKwku6yFg&sig2=DbiT0rrLR2KgmKLN5lLpqA&bvm=bv.1357700187,d.dGI